Bojonegoro, Bangjo.co.id – Pemilihan Calon Kepala Desa Sudah Diujung Mata dan Hari ini adalah Hari dimana para Calon Kepala Desa menunjukan dan memaparkan Visi Dan Misi dihadapan para pendukung dan warga masyarakat.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Serangkaian kegiatan yang dilalui panitia Pilkades sudah sampai pada tahapan penyampaian visi dan misi Calon Kepala Desa, giat tersebut berlangsung di Balai Desa Pandantoyo (Kamis, 20/10/22) yang dimulai pukul 09.00 WIB s/d selesai.

Namun ada yang sangat berbeda sekali dalam kampanye penyampaian Visi dan Misi tersebut dimana perbedaan tersebut sangat terlihat pada Calon Kepala Desa Nomor Urut 1.

Para pendukung Calon Kepala Desa Nomor Urut 1 Hj. Siti Kholifah sangat antusias sekali untuk kembali memenangkan Kepala Desa Perempuan yang Dimana Selama 5 Tahun Kemarin telah memajukan Desa Pandantoyo Kecamatan Temayang.

Dalam Kampanyenya Calon Kepala Desa No. Urut 1 Hj. Siti Kholifah Menyampaikan Visi Dan Misi kepada Pendukungnya, dengan Visi “Menjadikan Desa Pandantoyo yang Baldatun Thoyyibatun Wa Rabbun Ghofur” Menjadikan Desa Pandantoyo sebagai desa yang baik, aman, subur dan makmur dengan penduduk yang baik yang di ridhoi Allah yang maha pengampun.

Misi

1. Melanjutkan program – program pemerintah desa sebelumnya hingga selesai.

2. Mengawal empat pilar pembangunan Indonesia Emas di desa Pandantoyo berjalan nyata dan berkelanjutan.

Program Kerja

1. Mengadakan sarana dan kegiatan masyarakat desa pandantoyo dengan tujuan membentuk masyarakat desa menjadi masyarakat yang Tangguh Iman, Tangguh Ilmu Pengetahuan, Tangguh Tekhnologi, Tangguh Jasmani dan Tangguh Dalam Beradaptasi

2. Meningkatkan Fasilitas perekonomian yang telah ada.

3. Membangun Desa Dengan Prinsip Gotong Royong.

4. Menciptakan suasana desa yang aman, nyaman dan produktif.

5. Melanjutkan Tata Kelola Pemerintah Desa yang Transparan, Dinamis, Jujur, Adil dan selalu berjuang untuk Masyarakat Desa Pandantoyo tanpa Terkecuali.

 

(Nugroho)