Scroll Untuk Lanjut Membaca

 

Mojokerto,Bangjo.co.id Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI Ke78 pemerintah Desa Canggu Jetis mojokerto menggelar acara hiburan bernuansa Budaya Nusantara pada Minggu(03/09/2023)Acara yang dihadiri oleh Kepala Desa Fardian Abironi dan beberapa perangkat serta perwakilan dari Polsek dan Danramil Jetis sangat menarik dan dinikmati warga masyarakat setempat maupun warga luar Desa.

 

Dalam sambutanya Fabrian Abironi selaku kepala desa mengatakan “sangat berterimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung atas terselenggaranya acara ini menjadi sukses dan semoga ditahun berikutnya lebih meriah lagi” ucapnya disela sambutan.

 

Warga masyarakat dan para pedagang K5 sangat antusias mengikuti acara demi acara yang disuguhkan oleh panitia yang sangat menarik diantaranya seni tari dan elekton.Salah satu warga berkomentar ketika jurnalis bangjo mewancarai ” sangat berterima kasih kepada Pemdes Canggu Jetis yang telah menyelenggarakan panggung hiburan pada masyarakat dan para pedagang ikut merasakan manfaat karena jualannya laku”ucap warga.

 

Ketua panitia Nursalim dan juga selaku perangkat desa mengatakan semoga acara malam ini lancar dan sukses tanpa kendala apapun dan juga sangat berterimakasih kepada semua masyarakat yang telah mendukung acara ini.Terkait anggaran didapat dari swadaya masyarakat dan tambahan anggaran desa”ujar NurSalim.(suwito)