Sampang, Bangjo.co.id – East Java Adventure Offroad (EJAOR) Ke-8 Tahun 2023 secara resmi ditutup setelah para peserta tiba di Pendopo Trunojoyo Sampang, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Minggu 16/07/2023

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sebanyak 38 Offroad sukses menaklukkan jalur ekstrim yang melewati berbagai Kecamatan di Kabupaten Sampang selama 3 hari (14-16 Juli 2023).

Saat tiba di Pendopo Trunojoyo Sampang, para Offroader dikalungkan medali oleh Bupati Sampang H Slamet Junaidi dan Ketua IOF Pusat Irjen Pol (Purn) Sam Budigusdian.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Panitia Dr Erry Derwanto mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah terlibat dalam kesuksesan acara tersebut.

Kami mohon maaf jika ada kesalahan khususnya kepada masyarakat Sampang, Syukur Alhamdulih seluruh rangkaian kegiatan bisa terlaksana dengan sukses,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Ketua IOF Pusat Irjen Pol (Purn) Sam Budigusdian mengaku tidak menyangka dengan antusias masyarakat saat bertemu di sepanjang jalan.

“Saking antusias nya masyarakat bahkan Kepala Desa, kita sering berhenti, yang bikin saya kaget bahkan mereka menyiapkan makan besar bukan hanya disuruh mampir saja,” ungkapnya.

 

Pihaknya mengaku berkesan dengan sajian trek yang dilewati, bahkan sesuai dengan keinginan para peserta East Java Adventure Offroad.

Selain itu, potensi alam di Kabupaten Sampang juga tak kalah menarik menurutnya.

“Semua unsur di Kabupaten Sampang gotong royong mensukseskan kegiatan ini, maka nikmat mana lagi yang harus kami dustakan, Sampang sangat istimewa sekali,” ujarnya

Sementara itu, Bupati Sampang H Slamet Junaidi mengaku jika sedari awal dirinya berkeinginan agar membranding hal positif Kabupaten Sampang.

“Tidak lain agar yang dulu konotasinya jelek jadi terhapus, kami ingin membuktikan bahwa masyarakat kami welcome terhadap orang luar,” ucapnya

Bupati Sampang H Slamet Junaidi dalam kesempatan tersebut menyampaikan permohonan maaf jika dalam berlangsung nya kegiatan tersebut ada beberapa kekurangan

“Terimakasih telah berkenan menjadikan Sampang sebagai Tuan Rumah, ini merupakan suatu hal positif yang tentunya akan berdampak baik untuk daerah kita nantinya,” pungkas Bupati Sampang H Slamet Junaidi

Post Views: 21