Jombang, Bangjo.co.id – Dalam rangka memperingati 1 abad Nahdatul Ulama (NU), pimpinaan GP Ansor ranting Jatiwates kecamatan Tembelang Jombang menggelar Dzikir dan Manaqib kubro di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Hakam Jatiwates. Sabtu (11/2/2023) malam.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kegiatan GP Ansor ranting Jatiwates tersebut dilaksanakan selain menyambut Memperingati 1 Abad NU, juga untuk mendoakan para kyai dan ulama yang selama ini menjaga organisasi terbesar didunia dan lebih khususnya para kyai pendiri NU.

Menurut Saiful Ketua GP Ansor ranting Jatiwates, kegiatan Dzikir dan manaqib adalah kegiatan rutin kami sebagai kader GP Ansor yang notabene organisasi dalam naungan NU yang kebetulan saat ini adalah momentum peringatan 1 abad NU.

“Kegiatan Dzikir dan Manaqib sudah menjadi kegiatan rutin, namun hari ini kita laksanakan manaqib kubro dalam momentum peringatan 1 abad NU, “ujarnya.

Suasana kegiatan Manaqib di ponpes Alhakam Jatiwates

Sementara itu, pengasuh ponpes Al Hakam Jatiwates Gus Adi mengungkapkan, Kegiatan Dzikir dan Manaqib kubro kali ini untuk memperingati 1 abad NU yang puncaknya di gelar di sidoarjo kemarin.

“Dzikir dan Manaqib kubro untuk mendoakan para kyai dan ulama NU serta juga tentunya untuk organisasi NU semoga semakin digdaya dalam mengarungi abad ke 2, “jelas Gus Adi.

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri, pimpinan GP Ansor Tembelang, pimpinan ranting NU jatiwates, Muslimat, fatayat, IPNU Jatiwates serta hadir juga perwakilan ranting GP Ansor dari berbagai desa di kecamatan Tembelang. (red)