Scroll Untuk Lanjut Membaca

 

Tulungagung,bangjo.co.id – Karangtaruna Kartika Desa Bono kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung, mengadakan kegiatan berbagi ta’jil di bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini bertujuan untuk mempereratkan silaturahmi dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar.

 

Dalam kegiatan ini, Karangtaruna Wira Kartika Desa Bono membagikan ta’jil kepada masyarakat sekitar, termasuk anak-anak dan orang tua, ta’jil yang dibagikan berupa makanan dan minuman yang lezat dan bergizi, minggu (23/3/2025) kemarin.

 

Ketua Karangtaruna Kartika Desa Bono, Farouq Hamzah,” mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan dengan masyarakat sekitar. “Kami berharap kegiatan ini dapat mempereratkan silaturahmi dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar,” ujarnya.

 

Sementara itu, Kepala Desa Bono, Muzamil,” saat dihubungi media bangjo.co.id pada senin (24/3/2025) melalui via telfon mengapresiasi kegiatan berbagi ta’jil yang dilakukan oleh Karangtaruna Wira Kartika Desa Bono.

 

“Kami sangat bangga dengan kegiatan ini dan berharap dapat menjadi contoh bagi organisasi lainnya,” ujarnya.

 

Semoga kegiatan berbagi ta’jil ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat kegiatan sosial dan kemasyarakatan di Desa Bono. Masyarakat sekitar berharap bahwa kegiatan ini dapat menjadi tradisi tahunan yang dapat mempereratkan silaturahmi dan berbagi kebahagiaan,” pungkasnya.(Shr).